Hasil gambar untuk grafik bitmap dan vektor
Sekarang saya kan berbagi tentang Perbedaan Grafik Bitmap dan Grafik Vektor.

  1. Perbedaan menurut penyusun : 
  • Grafik Bitmap : piksel-piksel berupa kotak-kotak kecil yang kaya warna. Sewaktu piksel-piksel ini disusun bersama, maka piksel-piksel ini akan menampilkan suatu gambar.
  • Grafik Vektor : Obyek-obyek individu yang terskala yang ditetapkan oleh persamaan matematis (vektor) dan bukan terdiri atas piksel sehingga membuat gambar-gambar yang berkualitas.
     2.  Perbedaan menurut kenaturalan gambar : 
  • Grafik Bitmap : Gambar-gambar yang dihasilkan lebih natural sehingga lebih jelas dan realistis. Karena itu gambar berbentuk bitmap lebih tepat digunakan untuk gambar-gambar dengan perpaduan gradasi warna yang rumit seperti foto dan lukisan digital. 
  • Grafik Vektor : Hasil gambar vektor tidak terlalu realistis atau natural karena warna-warna yang dihasilkan adalah warna padat (satu warna)
     3. Perbedaan menurut resolusi : 
  • Grafik Bitmap : dinyatakan dalam ukuran dpi (dot per inch) atau ppi (pixels per inch) dan bersifat resolution dependent sehingga sewaktu mengubah ukuran gambar, maka kualitas gambar dikorbankan. CATATAN : Sewaktu memperkecil ukuran gambar, maka ini akan membuang beberapa pixels gambar. Sebaliknya sewaktu memperbesar ukuran gambar, maka aplikasi akan membuat piksel-piksel baru yang warnanya diperkirakan sendiri oleh aplikasi.
  • Grafik Vektor : Tidak memiliki ukuran dpi asli sehingga ukuran gambarnya dapat diubah-ubah ke ukuran apa saja tanpa kehilangan kualitas gambar.
      4. Perbedaan menurut ekstension : 
  • Grafik Bitmap : bmp, gif, jpeg,jpg,pict,pcx,tiff,psd.
  • Grafik Vektor : ai (Adobe Illustrator), cdr(CorelDRAW), cmx(Corel Exchange), cgm(Computer Graphics Metafile), dxf(Auto CAD), wmf(Windows MetaFile).  
      5. Program aplikasi pengolah gambar : 
  • Grafik Bitmap : Microsoft Paint, Adobe Photoshop, Corel Photo-Paint, Corel Paint Shop Pro, The GIMP.
  • Grafik Vektor : Adobe Illustrator, CorelDRAW, Xara Xtreme, Serif DrawPlus.
Terimakasih telah membaca artikel ini. Semoga Bermanfaat bagi kita semua. 


0 komentar:

Posting Komentar

 
Top